Review Alat dan Spesifikasi Beurer Termometer Inframerah FT 90

Review Alat dan Spesifikasi Beurer Termometer Inframerah FT 90 – Manusia memang diciptakan sebagai pelajar sehingga ia mampu menemukan benda – benda yang dahulunya dianggap tidak mungkin kini menjadi sangat mungkin. Salah satu penemuan hebat manusia tersebut ialah thermometer.  Seperti anda ketahui thermometer digunakan untuk mengukur suhu baik suhu makhluk hidup maupun suhu benda mati. Jika dahulu kita hanya mengenal thermometer air raksa kini berkat kecanggihan teknologi ditemukan pula thermometer digital dan thermometer inframerah.

Tidak jauh dari tujuan pendahulunya thermometer tersebut masih bertujuan untuk mengukur suhu namun memiliki desain dan manfaat yang jauh lebih besar dan efektif. Thermometer inframerah misalnya mampu mengukur suhu secara optic dan digunakan pula sebagai alat bantu pada bidang industri.  Untuk tujuan quality control thermometer  ini sering dipakai untuk mengukur material cair. Pemadam kebakaran juga menggunakan thermometer ini untuk mendeteksi titik api. Thermometer ini juga mampu mengukur awan yang nantinya digunakan untuk teleskop, selain itu juga digunakan untuk peralatan mekanika.

Tidak berhenti disitu saja thermometer inframerah juga digunakan untuk kebutuhan kalibrasi. Salah stau perbedaan dari thermometer inframerah dengan pendahulunya tentu saja penggunaan inframerah yang dijadikan sebagai detector. Hal ini membuat thermometer inframerah mampu menampilkan titik tertentu dan menjadikannya sebagai gambar dua dimensi. Tak heran bila inframerah mampu menampilkan luas sempitnya suatu titik.

beurer-termometer-inframerah-ft-90Hebat bukan fungsi dari thermometer infranerah ini? Nah bagi anda yang terttarik untuk memilikinya medicalogy memiliki rekomendasi produk thermometer inframerah yaitu Beurer Termometer Inframerah FT 90. Beurer Termometer Inframerah FT 90 tentu tidak sama dengan produk sejenis lainnya sebab mampu menampilkan desain minimalis yang tetap indah dari segi tampilan fisiknya. Ukurannya yang pas juga membuat anda nyaman menggunakanya. Harga thermometer ini juga sangat terjangkau dan mampu membantu anda dalam mendeteksi suhu ruangan.

Kelebihan dari Beurer Termometer Inframerah FT 90 bisa anda simak berikut ini :

  1. Thermometer ini sangat higienis dilihat dari cara penggunaanya yang mampu mengukur suhu tubuh tanpa harus menyentuh kulit anda.
  2. Anda juga bisa mengukur suhu ruangan dengan thermometer ini bahkan hasil pengukurannya tak perlu menunggu satu menit cukup beberapa detik saja.
  3. Terdapat alarm demam pada Beurer Termometer Inframerah FT 90.
  4. Dari segi tampilan Beurer Termometer Inframerah FT 90 memiliki LCD yang cukup besar sehingga anda dengan jelas dapat melihat hasil pengukuran suhu yang dilakukan thermometer ini.
  5. Memiliki kapasitas memori hingga 60 ruangan
  6. Anda juga bisa mendapatkan hasil pengukuran suhu dalam satuan Fahrenheit maupul celcius
  7. Bagi anda yang memiliki buah hati yang masih bayi alat ini juga dapat menjadi salah satu pengukur suhunya
  8. Dirancang sangat aman serta terdapat suara penanda ketika Beurer Termometer Inframerah FT 90 selesai melakukan pengukuran.
  9. Tidak berhenti disitu saja Beurer Termometer Inframerah FT 90 juga memiliki fitur switch off otomatis sehingga anda bisa menghemat baterainya.
  10. Dilengkapi pula dengan kontro suara on off yang bisa anda atur sendiri dan dapat mengukur ambient serta permukaan.

Cara penggunaannya juga sangat mudah yakni cukup meletakkannya satu inchi dari dahi anda maka hasil pengukuran dalam hitungan detik dapat ditampilkan. Bagi pengukuran suhu untuk anak – anak dapat dilakukan dengan mendekatkan Beurer Termometer Inframerah FT 90 di permukaan mulut maupun telinga sikecil. Saat menggunakannya anda cukup menekan hingga terdengar suara bip sebagai sinyal suara penanda pengukuran suhu telah selesai.

Bagi anda yang tertarik Beurer Termometer Inframerah FT 90 dapat anda beli di medicalogy yang merupakan salah satu situs penyedia alat kesehatan terlengkap yang ada di Indonesia. Anda juga bisa berbelanja alat kesehatan lainnya sendiri seperti alat kesehatan pribadi, rumah sakit hingga obat – obatan.

 

Dapatkan Update Terbaru Seputar Kesehatan!
Bergabunglah bersama subscribers lainnya untuk mendapatkan update dari kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *