Artis Nunung terlibat Narkoba, Cari Tahu Alat Cek Narkoba yang Dipegang Nunung

OnFuN1jY3z

Alat cek narkoba (Drugs Test) merupakan alat yang dapat digunakan untuk melakukan test urine untuk mengetahui kandungan narkoba yang ada pada penggunanya. Alat cek narkoba atau alat test narkoba biasa digunakan oleh suatu institusi untuk melakukan pengecekan jika seseorang positif atau negatif telah mengkonsumsi narkoba.

Beberapa hari ini publik dikejutkan dengan penangkapan artis komedian Nunung. Nunung ditangkap karena kedapatan sedang menggunakan narkoba, dari hasil test urine yang dilakukan menunjukkan Nunung positif mengkonsumsi narkoba. Lalu seperti apa test urine yang dilakuakan dan alat seperti apa yang digunakan untuk melakukan test tesebut?

Narkoba merupakan obat terlarang yang peredarannya dan penggunaannya semakin menyebar dan membahayakan semua kalangan. Meskipun peraturan mengenai ancaman pidana bagi penggunanya telah ditetepkan, namun masih banyak penggunaan narkoba di Indonesia. Pemeriksaan narkoba sangat penting dilakukan untuk mengetahui apakah seseorang menggunakan atau tidak. Biasanya test narkoba dilakukan dengan cara datang ke BNN, rumah sakit ataupun klinik kesehatan. Namun saat ini Anda tidak perlu datang ke rumah sakit atau klinik kesehatan untuk melakukan test, ada beberapa alat cek narkoba yang bisa Anda gunakan sendiri secara tepat dan cepat.

Skrining merupakan salah satu cara dalam pemeriksaan urine mengandung narkoba. Alat yang biasa digunakan adalah rapid test narkoba. Alat Skrining Urine (Rapid Test) ada beberapa model, diantaranya :

1. Drug Test Strip
Alat cek narkoba yang pertama Rapid test strip, alat ini bebentuk seperti alat cek kehamilan. Alat cek narkoba ini telah dirancang sedemikian rupa sehingga dapat dibuat dalam bentuk yang praktis, tidak memerlukan tenaga terampil dan pengujian yang cepat. Alat ini bisa mengecek tiga jenis narkoba yakni Marijuana (THC), Amphetamine (AMP) dan Morphine (MOP). Alat ini rancang agar mudah digunakan dimana saja dan kapan saja. Alat test ini menggunakan metode imunokromatografi kompetitif kualitif yang praktis menggunakan urine. Hanya butuh 3-10 menit strip test akan memberikan hasil.
Cara Penggunaannya:

  • Celupkan alat tes ke dalam urine sampai batas
  • Proses deteksi tunggu beberapa saat (± 4-6 menit), amati garis yang terbentuk

2. Drug Test Card
Pengguna Rapid Test ini sama dengan alat cek narkoba yang sebelumnya, hanya yang membedakan adalah jika pada strip test aat harus dimasukan ke dalma tempat yang telah diisi urine, pada pada card test urine hanya perlu diteteskan pada card test diantara zona sampel 3-4 tetes urine. Kemudian tunggu beberapa saat (± 4-6 menit), amati garis yang terbentuk.

3. Drug Test 3 Parameter
alat cek narkobaDrugs test 3 parameter merupakan alat cek narkoba yang berbentuk seperti alat cek kehamilan dan hanya dapat digunakan untuk mengecek narkoba jenis Mariyuana (THC), Amphetamine (AMP) dan Morphine (MOP). Sedangkan rapid test combo Napza 3 dapat digunakan untuk memeiksa jenis narkoba yakni Morfin, Mariyuana, dan Amfetamine.

4. Drugs Test 5 Parameter
Alat cek narkoba jenis ini dapat digunakan untuk mengecek 5 jenis narkoba sekaligus. Parameter yang diukur adalah :

  • AMP Amphetamine (1000 ng/ml)
  • COC Cocaine (300 ng/ml)
  • MET Methamphetamines (1000 ng/ml)
  • MOR Heroin (Opiates/Morphine) (300 ng/ml)
  • THC Cannabis (50 ng/ml)

5. Drug Test 6 Parameter
alat cek narkobaSama halnya dengan alat cek narkoba lainnya, drugs test 6 parameter juga memiliki jenis strip dan card, yakni rapid test strip 6 dan rapid test combo Napza 6. Keduanya dapat digunakan untuk mengecek jenis narkoba Marijuana, Amphetamine, Methaphetamine, Ekstasi (MDMA), dan Kokain. Alat test narkoba ini merupakan yang paling lengkap, sehingga banyak digunakan untuk melakukan test nakoba. Termasuk baru-baru ini test narkoba yang dilakukan komedian Nunung menggunakan jenis drugs test 6 parameter ini. Tempat penyimpanan Drugs Test atau Rapid Test pada suhu kurang lebih 15 derajat – 28 derajat Celcius.

PROSES DETEKSI

alat cek narkoba
Keterangan :
(+) POSITIF : Garis satu pada C (control)
(-) NEGATIF :
– Garis dua pada C (control) dan T (Test)
– Garis berbayang pada T (Test)
INVALID :
– Garis satu pada T (Test)
– Tidak ada garis pada C (control) dan T (Test)

Secara umum kelima alat drugs test ini meggunakan urine untuk memerksa zat narkoba yang terkandung di dalam tubuh. Urine merupakan salah sat sampel yang paling sering digunakan untuk memeiksa jenis zat narkoba karena dianggap paling akurat. Akan tetapi dapat juga menggunakan beberapa sample lain seperti rambut, keringat dan darah untuk memeriksa kandungan zat narkoba.

Untuk mendapatkan produk ini maupun produk jenis – jenis lainnya Anda dapat mengunjungi website medicalogy.com. Anda juga bisa mendapatkan alat kesehatan lainnya maupun info terbaru yang berkaitan dengan kesehatan.(sr)

Dapatkan Update Terbaru Seputar Kesehatan!
Bergabunglah bersama subscribers lainnya untuk mendapatkan update dari kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *